Sabtu, 02 Juni 2012

Expedisi ke Kampung Pertenunan Samarinda


Pagi cukup menyengat di Sungai Mahakam, namun tak menyurutkan langkah kami untuk berkumpul di pinggir kapal yang akan mengantarkan rombongan kami menuju ke seberang Sungai Mahakam. Ya, hari ini adalah hari dimana rombongan kelas kami, Ilkom Reg A 09, mengunjungi salah satu tempat pariwisata Kota Samarinda.
Tepat pada pukul 11 siang kami dan rombongan berangkat menuju ke tempat tujuan kami menggunakan kapal yang sedari tadi telah berada di pinggir Sungai Mahakam. Tempat kunjungan kami hari ini adalah Kampung Pertenunan yang merupakan kawasan pengrajin sarung khas Kota Samarinda yang terletak di Samarinda Seberang.
Sarung Samarinda atau Tajong Samarinda adalah jenis kain tenunan tradisional. Sarung ini ditenun dengan menggunakan Alat Tenun Bukan Mesin (ATBM) yang disebut Gedokan. Proses pembuatan satu buah sarung bisa memakan waktu sampai 15 hari. Kerajinan tenun sarung ini pada mulanya dibawa oleh pendatang Suku Bugis dari Sulawesi yang berdiam di kawasan Tanah Rendah (sekarang bernama Samarinda Seberang) pada tahun 1668 yang menjadi cikal-bakal pendirian Kota Samarinda.


Rabu, 18 April 2012

Kejailan Ini Timbul Akibat Rasa Bosan



Well, mungkin tindakan ini memang sedikit jail. Tapi kejailan ini muncul karena bosan melihat foto dengan gaya teman-teman yang selalu memasang tampang dan gaya terbaik mereka. Dan akhirnya muncullah ide untuk mengedit foto-foto oke mereka. Nah, gimana jadinya ya kalo foto-foto oke mereka kita edit menjadi gambar kartun atau animas???
Hmmm, penasaran? Ini dia ...

Ini Dia Foto Ddangkoma dan Majikannya



Beberapa hari yang lalu aku udah ngebahas tentang apa itu Ddangkoma. Nah, sekarang aku akan memperkenalkan kepada kalian semua seperti apa sie bentuk dan rupanya Ddangkoma ini (ya yang pasti bentuknya kura-kura lha..) Langsung aja deh , nie dia foto-fotonya.

Senin, 16 April 2012

Apa Sie Ddangkoma Itu?

Ddangkoma? Apa yaa? Jika ditanya arti kata Ddangkoma, sebenarnya saya juga gak tau arti kata Ddangkoma itu apa. Hanya saja pertama kali aku dengar kata Ddangkoma itu dari adek aku yang selalu memanggil keponakan aku dengan sebutan Ddangkoma. Waktu saya tanya arti Ddangkoma itu apa, ternyata adek saya pun gak tau artinya apa. Hmmm --'
Walau saya gak tau apa arti dari Ddangkoma itu, entah kenapa saya langsung suka sama kata Ddangkoma itu. Dan hampir disetiap blog orang, saya akan menggunakan nama Ddangkoma ketika meninggalkan sebuah komentar ^^

Well, waktu lagi asik browsing di internet gak sengaja saya nemuin sebuah situs yang lagi ngepost sebuah artikel yang judulnya ada kata Ddangkomanya. Tanpa berlama-lama lagi, langsung aja saya buka tuh artikel dan saya baca sampai selesai. Dan setelah saya baca habis tuh artikel akhirnya saya tau apa itu Ddangkoma (waktu tuh rasanya seperti dapat tiket keliling dunia GRATISS!!)#lebaaaayy

Pada mau tau apa itu Ddangkoma?? Langsung aja saya kasih tau yaa.